{JALUR PROFESIONAL-STUDI INDEPENDEN} IMPLEMENTASI SISTEM INFORMASI PEMESANAN TIKET PESAWAT ONLINE MENGGUNAKAN LIBRARY JAVASCRIPT REACT JS

Aisyah, Siti (2024) {JALUR PROFESIONAL-STUDI INDEPENDEN} IMPLEMENTASI SISTEM INFORMASI PEMESANAN TIKET PESAWAT ONLINE MENGGUNAKAN LIBRARY JAVASCRIPT REACT JS. S1 - Sarjana thesis, Universitas AMIKOM Yogyakarta.

[img] Text (COVER-ABSTRAK)
COVER.pdf

Download (649kB)
[img] Text (BAB I)
BAB I.pdf

Download (672kB)
[img] Text (BAB II)
BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[img] Text (BAB III)
BAB III.pdf

Download (41kB)
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA-LAMPIRAN)
Daftar Pustaka dan Lampiran.pdf
Restricted to Registered users only

Download (493kB)
[img] Archive (SOURCE CODE)
Jalur Profesional - Source Code - Siti Aisyah.zip
Restricted to Repository staff only

Download (62MB)

Abstract

Industri penerbangan menghadapi beberapa masalah yang perlu diatasi saat ini yaitu proses pemesanan tiket yang sering kali rumit dan memakan waktu seperti harus mengisi formulir yang panjang dan terkadang harus melalui beberapa halaman website yang tidak selalu responsive, mencari jadwal penerbangan yang sesuai dengan preferensi juga bisa menjadi hal yang melelahkan karena berbagai maskapai dan rute yang tersedia serta kurangnya interaktivitas dalam pengalaman pengguna yang membuat proses pemesanan kurang intuitif dan kurang efisien. Oleh karena itu, Sistem Informasi pemesanan tiket pesawat online bisa menjadi bagian penting dari industri penerbangan untuk mengatasi beberapa masalah tersebut. Dengan berkembangnya teknologi informasi penggunaan platform online untuk memesan tiket pesawat telah menjadi pilihan yang lebih praktis dan efisien bagi penumpang. Pengembangan sistem informasi ini bertujuan untuk menggambarkan implementasi sistem informasi pemesanan tiket pesawat online menggunakan pengembangan perangkat lunak berbasis website dengan memanfaatkan library JavaScript berupa React JS. Library JavaScript React JS digunakan untuk membangun komponen-komponen frontend yang dapat berinteraksi dengan pengguna. Melalui penggunaan komponen-komponen ini pengguna dapat dengan mudah mengisi data detail penerbangan, melihat serta mencari jadwal penerbangan yang tersedia. Hasil implementasi menunjukkan bahwa penggunaan React JS secara signifikan meningkatkan pengalaman pengguna dalam berinteraksi dengan sistem. Desain yang responsive dan interaktif memudahkan pengguna dalam melakukan langkah-langkah pemesanan tiket. Diharapkan dengan implementasi sistem informasi pemesanan tiket pesawat online ini dapat meningkatkan pengalaman pengguna dalam memesan tiket seacara efisien dan praktis. Selain itu, juga dapat memberikan wawasan tentang penerapan teknologi web modern, khususnya penggunaan library JavaScript React JS dalam pengembangan sistem informasi yang kompleks dan interaktif.

Item Type: Thesis (S1 - Sarjana)
Contributor:
Pembimbing
Nurmasani, Atik
Uncontrolled Keywords: Sistem Informasi, Library JavaScript, React JS, Frontend.
Subjects: 000 - Komputer, Informasi dan Referensi Umum > 000 Ilmu komputer, ilmu pengetahuan dan sistem-sistem > 000 Ilmu komputer, informasi dan pekerjaan umum
000 - Komputer, Informasi dan Referensi Umum > 000 Ilmu komputer, ilmu pengetahuan dan sistem-sistem > 003 Sistem-sistem
Divisions: Fakultas Ilmu Komputer > Sistem Informasi
Depositing User: RC Universitas AMIKOM Yogyakarta
Date Deposited: 29 Apr 2024 03:53
Last Modified: 29 Apr 2024 03:53
URI: http://eprints.amikom.ac.id/id/eprint/25184

Actions (login required)

View Item View Item