ANALISA DAN REMASTERING PC LINUX OS UNTUK SMA AL-ISLAM PURWODADI

Priyono, Ridho Bongga (2010) ANALISA DAN REMASTERING PC LINUX OS UNTUK SMA AL-ISLAM PURWODADI. S1 - Sarjana thesis, Universitas AMIKOM Yogyakarta.

[img] Text (COVER-ABSTRAK)
COVER.pdf

Download (2MB)
[img] Text (BAB I)
BAB I.pdf

Download (290kB)
[img] Text (BAB II)
BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (759kB)
[img] Text (BAB III)
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[img] Text (BAB IV)
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (788kB)
[img] Text (BAB V)
BAB V.pdf

Download (72kB)
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
Daftar Pustaka.pdf
Restricted to Registered users only

Download (31kB)

Abstract

Kesadaran masyarakat akan HAKI (Hak Atas Kekayaan Intelektual) akhir-akhir ini telah semakin berkembang. Walaupun sebenarnya banyak terdapat software yang bersifat open source namun beredarnya software bajakan belum bisa dihindarkan sebagai akibat dari mahalnya software asli. Siswa sekolahan merupakan salah satu pengguna komputer. Komputer bisa digunakan sebagai media bantu belajar para siswa. Namun perlu batasan khusus agar penggunaan komputer sesuai dengan fungsinya. Seperti program khusus yang berupa untuk pendidikan. Linux sebagai salah satu sistem open source bisa dijadikan alternatif sebagai media bantu belajar para siswa. Berangkat dari pemikiran tersebut, penulis mencoba membuat media bantu belajar para siswa dengan melakukan remastering Linux dengan membangun sebuah distro baru bernama A-GOES yang berisi program-program pendidikan. Penelitian ini dibagi dalam dua tahap. Pertama adalah proses remastering dan kedua adalah pengujian dilapangan. Remastering dilakukan dengan cara menentukan distro tertentu sebagai basis, kemudian menambah program aplikasi serta melakukan kostumisasi pada tampilan desktop. Distro ini diturunkan dari distro PCLinux OS kedalam bentuk Live CD dan Live USB. Isi utamanya adalah program bantu belajar seperti program Kalzium, Kanagram, KStar, KEduca. Pengujian dilakukan di SMA Al-Islam Purwodadi. Setelah diujicobakan kepada para guru dan murid, kemudian diminta untuk mengisi beberapa pertanyaan penelitian dalam sebuah kuisioner. Dari hasil survey, didapat bahwa nilai tertinggi ada pada bagian User Statification (US)sedangkan nilai terendah ada pada bagian Percieved Usefulness (PU). Hal ini menunjukan kepuasan responden terhadap software ini sudah cukup baik, sedangkan fungsi software ini dalam membantu proses belajar para siswa belum begitu maksimal dikarenakan belum terbiasanya para guru untuk menggunakan software ini untuk membantu proses belajar mengajar. Dengan demikian distro A-GOES ini dapat dijadikan acuan untuk menambah khasanah media bantu belajar disekolah.

Item Type: Thesis (S1 - Sarjana)
Contributor:
Pembimbing
Syafrizal, Melwin
Uncontrolled Keywords: Remasering, Open Source, Linux, Distro.
Subjects: 000 - Komputer, Informasi dan Referensi Umum > 000 Ilmu komputer, ilmu pengetahuan dan sistem-sistem > 004 Pemrosesan data dan ilmu komputer
Divisions: Fakultas Ilmu Komputer > Informatika
Depositing User: RC Universitas AMIKOM Yogyakarta
Date Deposited: 01 Mar 2023 03:33
Last Modified: 16 Nov 2023 02:03
URI: http://eprints.amikom.ac.id/id/eprint/16986

Actions (login required)

View Item View Item