Chitayae, Nadya (2021) PERENCANAAN ARSITEKTUR ENTERPRISE SI/TI PADA STIE YBPK PALANGKA RAYA MENGGUNAKAN KERANGKA KERJA TOGAF. S2 - Magister thesis, Universitas AMIKOM Yogyakarta.
Text (THESIS)
19.51.1172-Nadya Chitayae.pdf Download (7MB) |
Abstract
Perguruan tinggi adalah enterprise yang bergerak di bidang pendidikan. Dengan semakin bertambahnya jumlah perguruan tinggi, maka akan menimbulkan persaingan yang semakin ketat, baik dalam hal pelayanan maupun prestasi. STIE YBPK Palangka Raya merupakan salah satu perguruan tinggi yang ingin turut serta dalam meningkatkan dan memberikan pelayanan sebaik-baiknya agar dapat menjadi perguruan tinggi terbaik di Kalimantan Tengah. Kondisi yang terjadi saat ini pada STIE YBPK Palangka Raya yaitu masih banyak kegiatan operasional dan akademik yang belum menerapkan Sistem Informasi dan Teknologi Informasi (SI/TI). Kebutuhan akan teknologi dan sistem informasi dipandang perlu karena pada saat ini hampir semua kegiatan yang dilakukan di STIE YBPK Palangka Raya masih dilakukan secara konvensional yang dapat berpengaruh pada pelayanan. Perancangan SI/TI yang baik adalah dengan melalui perancangan sebuah enterprise architecture (EA) yang dapat mengadakan sebuah standarisasi dan sebagai panduan untuk merealisasikan tujuan dari organisasi. Pengadaan SI/TI secara sporadis berdasarkan kebutuhan spontan tanpa melalui tahap perencanaan yang baik dan bersifat parsial menjadi salah satu penyebab kegagalan pembangun SI//TI. Oleh karena itu diperlukan perancangan arsitektur enterprise pada STIE YBPK Palangka Raya. Arsitektur enterprise dirancang menggunakan framework TOGAF untuk mendefinisikan arsitektur visi, arsitektur bisnis, arsitektur data dan arsitektur teknologi. Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan, perencanaan arsitektur enterprise pada fase arsitektur aplikasi menghasilkan 9 pola solusi yaitu Sistem Informasi Penerimaan Mahasiswa Baru, Sistem Informasi Akademik, Sistem Informasi Repository, Website Alumni, Sistem Informasi Keuangan, Sistem Invormasi Inventoris Barang, Sistem Informasi Kepegawaian, Sistem Informasi Pengelolaan Penelitian dan Pengabdian, serta Sistem Informasi Pendaftaran Tugas Akhir. Pola solusi tersebut secara terperinci membutuhkan 27 kandidat aplikasi. Sedangkan pada arsitektur data, menghasilkan 35 entitas data yang dibutuhkan dalam mendukung sistem informasi terintegrasi di STIE YBPK Palangka Raya. Pada arsitektur teknologi telah didefinisikan rancangan jaringan yang dapat dijadikan pedoman dalam membangun teknologi informasi di STIE YBPK Palangka Raya. Perencanaan arsitektur yang dikembangkan dengan TOGAF ini dapat dijadikan acuan dalam memperbaiki peran sistem dan teknologi informasi dalam mendukung proses bisnis organisasi di STIE YBPK, untuk mencapai tingkat maturity yang diinginkan.
Item Type: | Thesis (S2 - Magister) | ||
---|---|---|---|
Contributor: |
|
||
Uncontrolled Keywords: | Arsitektur enterprise, EA-CMM Scorecard, TOGAF, Enterprise Architecture | ||
Subjects: | 000 - Komputer, Informasi dan Referensi Umum > 000 Ilmu komputer, ilmu pengetahuan dan sistem-sistem > 001 Ilmu pengetahuan 000 - Komputer, Informasi dan Referensi Umum > 000 Ilmu komputer, ilmu pengetahuan dan sistem-sistem > 005 Pemrograman komputer, program dan data 700 - Seni dan Rekreasi > 700 Seni, seni rupa, kesenian > 700 Seni, seni rupa, kesenian 700 - Seni dan Rekreasi > 720 Arsitektur > 720 Arsitektur |
||
Divisions: | Pascasarjana MTI > Magister Teknik Informatika | ||
Depositing User: | RC Universitas AMIKOM Yogyakarta | ||
Date Deposited: | 30 Jun 2022 02:48 | ||
Last Modified: | 30 Jun 2022 03:07 | ||
URI: | http://eprints.amikom.ac.id/id/eprint/3320 |
Actions (login required)
View Item |