DAMPAK PEMBANGUNAN KOTA BARU MANDIRI ( KBM ) TANJUNG SELOR TERHADAP PERKEMBANGAN DUSUN SRI MULYA, DESA JELARAI SELOR, KABUPATEN BULUNGAN

Mariano, Joseph (2023) DAMPAK PEMBANGUNAN KOTA BARU MANDIRI ( KBM ) TANJUNG SELOR TERHADAP PERKEMBANGAN DUSUN SRI MULYA, DESA JELARAI SELOR, KABUPATEN BULUNGAN. S1 - Sarjana thesis, Universitas AMIKOM Yogyakarta.

[img] Text (COVER-ABSTRAK)
COVER.pdf

Download (776kB)
[img] Text (SKRIPSI)
Naskah Lengkap.pdf
Restricted to Registered users only

Download (4MB)
[img] Archive (SOURCE CODE)
Source Code - Joseph Mariano.zip
Restricted to Repository staff only

Download (207kB)
[img] Text (PUBLIKASI)
Publikasi.pdf
Restricted to Registered users only

Download (730kB)

Abstract

Salah satu pembangunan yang dilakukan oleh pemerintah ialah pembangunan kota baru mandiri Tanjung Selor. Pembangunan yang sedang digencar-gencarkan oleh pemerintah guna meningkatkan kesejahteraan di setiap daerah di indonesia, salah satunya di provinsi kalimatan utara. Pembangunan ini dilakukan agar dapatmeningkatkan perekonomian di wilayah perbatasan indonesia. Berdasarakan Rencana Pembangunan Jangka Menegah Nasional (RPJMN) 2015-2019 Tanjung Selor termasuk dalam salah satu dari 10 kota baru publik yang mandiri dan terpadu di luar Jawa/Bali yang sedang dikembangkan oleh pemerintah. Kementrian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) mendukung dalam tindak lanjut pembangunan Kota Baru Mandiri (KBM) Tanjung Selor yang merupakan Ibukota provinsi Kalimantan Utara. Dukungan tersebut diwujudkan dengan Penandatanganan kesepakatan Rencana Aksi Pelaksanaan Instruksi Presiden (IPRES) Nomor 9 tahun 2018 tentang percepatan pembangunan KBM Tanjung Selor.Tanjung Selor yang merupakan calon ibukota mandiri diharapkan dapat menjadi pusat kegiatan wilayah maupun nasional yang baru di daerah perbatasan. Oleh sebab itu, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dampak-dampak yang akan timbul dari pembangunan kota baru mandiri (KBM) Tanjung Selor. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini ialah pendekatan deduktif kualitatif, dengan unit amatan respon masyarakat terhadap dampak pembangunan kota baru mandiri Tanjung Selor di wilayah Dusun Sri Mulya, Desa Jelarai Selor. Dan untuk unit analisi dalam penelitian ini adalah dampak terhadap sektor fisik, ekonomi dan kependudukan. Selain itu metode yang digunakan dalam pengambilan data penelitian ini terdiri dari observasi lapangan, studi literatur, survei instansi, dan koesioner. Dan juga untuk metode analisis menggunakan daskriptif kualitatif before after. Pembangunan kota baru mandiri memberikan dampak positif bagi perkembangan dusun sri mulya, desa jelarai selor. Kabupaten bulungan, hal tersebut dapat dilihat dari peningkatan sarana dan prasarana yaitu bertambahnya sarana kesehatan, peribadatan, persampahan dan keamanan. Dan juga pembangunan tersebut memberi dampak positif bagi sektor perekonomian yaitu terciptanya peluang usaha bagi masyarakat dan perubahan mata pencaharian menjadi lebih baik. Kemudian dampak positif pembangunan terhadap sektor kependudukan dimana kegiatan perekonomian yang semakin berkembang dan mobilitas penduduk internal semakin banyak sehingga daerah tersebut mangalami perkembangan. Hal ini dilihat dari semakin banyak masyarakat luar yang datang dan menetap di daerah tersebut untuk menempuh pendidikan ataupun bekerja dalam jangka waktu yang lama. Adapun dampak negatif yang muncul dalam pembangunan tersebut terhadap sektor ekonomi yaitu berkurangnya lahan pertanian dan tegalan sehingga menyebabkan terjadinya banjir saat musim hujan kerena kurangnya daerah resapan air.

Item Type: Thesis (S1 - Sarjana)
Contributor:
Pembimbing
Kartikakirana, Renindya Azizza
Uncontrolled Keywords: Pembangunan, fisik, ekonomi, Kependudukan, KBM Tanjung Selor
Subjects: 700 - Seni dan Rekreasi > 710 Perencanaan wilayah dan arsitektur lanskap > 711 Perencanaan wilayah
Divisions: Fakultas Sains & Teknologi > Perencanaan Wilayah dan kota
Depositing User: RC Universitas AMIKOM Yogyakarta
Date Deposited: 03 Nov 2023 04:31
Last Modified: 03 Nov 2023 04:31
URI: http://eprints.amikom.ac.id/id/eprint/22614

Actions (login required)

View Item View Item