PERBANDINGAN PERFORMA PARTISIPASI POLITIK DAN KEBEBASAN BERPENDAPAT DI INDONESIA-FILIPINA TAHUN 2018-2023 DI TENGAH MENGUATNYA POPULISME

Zulfikar, Zulfikar (2023) PERBANDINGAN PERFORMA PARTISIPASI POLITIK DAN KEBEBASAN BERPENDAPAT DI INDONESIA-FILIPINA TAHUN 2018-2023 DI TENGAH MENGUATNYA POPULISME. S1 - Sarjana thesis, Universitas AMIKOM Yogyakarta.

[img] Text (COVER-ABSTRAK)
COVER.pdf

Download (1MB)
[img] Text (BAB I)
BAB I.pdf

Download (602kB)
[img] Text (BAB II)
BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (330kB)
[img] Text (BAB III)
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (146kB)
[img] Text (BAB IV)
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[img] Text (BAB V)
BAB V.pdf

Download (78kB)
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
Daftar Pustaka.pdf
Restricted to Registered users only

Download (298kB)
[img] Text (PUBLIKASI)
Publikasi.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (385kB)

Abstract

Studi ini bertujuan untuk membandingkan performa partisipasi politik dan kebebasan berpendapat di Indonesia dan Filipina pada periode tahun 2018-2023 dengan fokus pada pengaruh munculnya gerakan populisme terhadap dua negara tersebut. Di tengah konteks global yang semakin kompleks, munculnya populisme sebagai tren politik telah mengubah dinamika demokrasi di banyak negara di dunia. Indonesia dan Filipina, sebagai dua negara dengan perbedaan signifikan dalam sistem politik, kebijakan, dan budaya politik, menjadi subjek penelitian untuk memahami bagaimana teori gelombang demokrasi ketiga yang dikemukakan oleh Samuel P. Huntington mempengaruhi partisipasi politik dan kebebasan berpendapat di kedua negara tersebut. Penelitian ini menggunakan teori gelombang demokrasi ketiga yang dikemukakan oleh Huntington, yang menekankan pentingnya partisipasi politik dan kebebasan berpendapat dalam mengukur indeks demokrasi di kedua negara ini. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif dengan pendekatan studi kasus, melibatkan analisis perbandingan politik yang mendalam terhadap data dan informasi yang dikumpulkan dari berbagai sumber, termasuk dokumen resmi, survei opini, laporan penelitian, dan beberapa berita resmi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pada periode tahun 2018-2023, Indonesia mengalami peningkatan partisipasi politik masyarakat, terutama melalui media sosial dan aksi massa, seiring dengan perkembangan teknologi informasi. Namun, kebebasan berpendapat cenderung terbatas oleh regulasi pemerintah yang kontroversial dan penindasan terhadap suara aktivis yang mengkritik kebijakan. Di sisi lain, Filipina mengalami penurunan partisipasi politik tradisional, namun kebebasan berpendapat di negara tersebut lebih relatif terjaga meskipun masih menghadapi tantangan dari pemerintah yang mengancam kebebasan pers dan hak asasi manusia.

Item Type: Thesis (S1 - Sarjana)
Contributor:
Pembimbing
Suharman, Yoga
Uncontrolled Keywords: Partisipasi Politik, Kebebasan Berpendapat, Indonesia, Filipina, Populisme, Gelombang Demokrasi Ketiga
Subjects: 300 – Ilmu Sosial > 320 Ilmu politik > 327 Hubungan internasional
Divisions: Fakultas Ekonomi & Sosial > Hubungan Internasional
Depositing User: RC Universitas AMIKOM Yogyakarta
Date Deposited: 11 Sep 2023 01:32
Last Modified: 30 Jan 2024 07:38
URI: http://eprints.amikom.ac.id/id/eprint/21398

Actions (login required)

View Item View Item