REPRESENTASI PEREMPUAN DALAM FILM WEDDING AGREEMENT (ANALISIS WACANA SARA MILLS)

Annisa, Nur Aulia (2021) REPRESENTASI PEREMPUAN DALAM FILM WEDDING AGREEMENT (ANALISIS WACANA SARA MILLS). S1 - Sarjana thesis, Universitas AMIKOM Yogyakarta.

[img] Text (COVER-ABSTRAK)
COVER.pdf

Download (607kB)
[img] Text (BAB I)
BAB I.pdf

Download (306kB)
[img] Text (BAB II)
BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[img] Text (BAB III)
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (719kB)
[img] Text (BAB IV)
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[img] Text (BAB V)
BAB V.pdf

Download (115kB)
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA - LAMPIRAN)
Daftar Pustaka dan Lampiran.pdf
Restricted to Registered users only

Download (498kB)
[img] Text (PUBLIKASI)
Publikasi-17.96.0351-Nur Aulia Annisa - Nur Aulia Annisa.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (526kB)

Abstract

Film merupakan salah satu media massa yang dapat dinikmati oleh berbagai kalangan. Setiap film memiliki makna tersendiri, biasanya sebuah film mengangkat suatu realita sosial di kehidupan masyarakat. Film juga salah satu media yang efektif untuk menyampaikan suatu ide atau gagasan mengenai sebuah isu di masyarakat. Salah satu isu yang sedang berkembang di masyarakat adalah tentang kesetaraan gender. Dalam film Wedding Agreement menceritakan tentang seorang perempuan yang menikah melalui sebuah perjodohan. Secara garis besar, konflik dalam film mengenai hubungan suami istri ini dimulai sejak hari pertama menikah, Bian sebagai suami memberikan surat perjanjian yang berisi mereka akan bercerai setelah setahun menikah. Metodologi penelitian yang digunakan adalah pendekatan kualitatif paradigma kritis. Dalam memperoleh data dilakukan kegiatan observasi yaitu menonton, mengamati setiap adegan dan dialog film. Pemilihan adegan dilakukan dengan teknik purposive sampling dengan kriteria adegan yang merepresentasikan perempuan. Analisis dilakukan secara deskriptif dengan menggunakan analisis wacana Sara Mills yang memiliki fokus pada wacana mengenai feminisme; bagaimana perempuan ditampilkan dalam teks, teks yang dimaksud ialah film Wedding Agreement yang diadaptasi dari Novel karya Mia Chuz. Hasil penelitian menunjukan bahwa dalam film Wedding Agreement menunjukan tanda-tanda yang merepresentasikan perempuan dari tokoh Tari sebagai istri melalui dialog serta adegan dalam keseharian rumah tangga Tari dan Bian seperti saat Tari tidak bisa melawan Bian meskipun Bian bertemu dengan perempuan lain dibelakangnya dan mengintimidasi Tari tanpa memperdulikan perasaannya, Tari tetap menjadi perempuan yang kuat, tabah, mampu berfikir dan berkarya, serta dapat bekerja keras sama seperti laki-laki.

Item Type: Thesis (S1 - Sarjana)
Contributor:
Pembimbing
Agusta, Rivga
Uncontrolled Keywords: Analisis Wacana Sara Mills, Film, Representasi perempuan, Wedding Agreement
Subjects: 300 – Ilmu Sosial > 300 Ilmu sosial > 302.2 Ilmu Komunikasi
Divisions: Fakultas Ekonomi & Sosial > Ilmu Komunikasi
Depositing User: RC Universitas AMIKOM Yogyakarta
Date Deposited: 17 Jun 2022 06:52
Last Modified: 14 Aug 2023 06:17
URI: http://eprints.amikom.ac.id/id/eprint/1475

Actions (login required)

View Item View Item